TEGAL - Pemerintah Kota Tegal se-Indonesia yang pertama menggelar Pembukaan Seleksi Program Pemagangan ke Jepang, kegiatan berlangsung di Gedung Olahraga Wisanggeni Kelurahan Kejambon Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal Senin, 29/05/2023.
Kegiatan tersebut dihadiri perwakilan dari Kementerian Tenaga Kerja RI, dari Unit Bina Pelatihan dan Vokasi Sutarno, Pj Sekda Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistiyantono, Kadisnakerin R.Heru Setiyawan, Kadisdikbud, Serta Dinas terkait lainnya.
Pj Sekda Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistiyantono menyampaikan Kota Tegal menjadi yang pertama menggelar Pembukaan Seleksi Program Pemagangan ke Jepang, ini adalah peluang emas untuk masyarakat Indonesia untuk menimba ilmu di Negeri orang.
Kota Tegal kedepannya lebih maju dan modern dengan hasil ilmu yang didapat dari Luar Negeri, dengan kedisiplinan dan kerja keras kami yakin akan menumbuhkan perekonomian di Indonesia khususnya Kota Tegal.
Harapan untuk bisa bekerja di Luar Negeri dengan negara tujuan seperti Amerika , Jepang dan negara-negara lainnya mungkin menjadi cita-cita bagi sebagian tenaga siap kerja yang ada di Indonesia .
Selain mendapatkan Gaji besar juga bisa sebagai jalan untuk meniti karir yang di impikan .Guna mewujudkan harapan tersebut Pemerintah melalui Kementerian Tenaga Kerja RI memfasilitasi dengan mengadakan Seleksi Kerja magang ke Jepang melalui Dinaskerin. Ungkap Sekda Kota Tegal.
Dalam kegiatan tersebut perwakilan dari Kementerian Tenaga Kerja RI , dari Unit Bina Pelatihan dan Vokasi Sutarno menyampaikan, Kota Tegal menjadi yang kali pertama untuk mengadakan acara ini , karena kebetulan Jepang sendiri sangat tertarik dengan dengan tenaga kerja Indonesia khususnya Jawa Tengah .Sebagai Provinsi dengan angka kelulusan dan magang terbanyak ke Jepang.
Tenaga kerja dari Indonesia sangat disukai Negara Asing dari mulai kejujuran dan kerja kerasnya, Baru kali ini Kota Tegal Jawa Tengah menjadi tuan rumah seleksi program pemagangan ke Jepang se-Indonesia. Jelas Sutarno.
Sementara Nakamura selaku yang mewakili IM Japan melalui Nurhidayat selaku staf IM Japan yang ada di Indonesia juga menyampaikan tentang ketertarikan Negara Jepang untuk merekrut tenaga kerja dari Indonesia khususnya daerah di Jawa Tengah yaitu Kota Tegal yang rata rata dari mereka memiliki dedikasi tinggi dalam bekerja baik dalam kepatuhan dan kedisiplinan.
Proses seleksi administrasi magang tersebut di adakan melalui jalur online yang di ikuti dari semua daerah di Indonesia dengan jumlah peserta lebih dari 400 pendaftar, namun hanya 161 peserta lolos dalam seleksi tersebut yang berasal dari Kota Tegal dan juga dari Daerah lain.
Masing-masing peserta yang lolos seleksi akan di tempatkan untuk magang kerja yang meliputi manufacturing, pabrik elektronik dan perusahaan konveksi dengan gaji magang 100 yen perbulan jika di rupiahkan hampir mencapai 10, 5 juta rupiah. Terang Nurhidayat. (Zaenal)