TEGAL - Pemerintah Kota Tegal laksanakan upacara Peringati HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia KORPRI, kegiatan tersebut berlangsung di Jalan Pancasila. Rabu. 29 November 2023.
Upacara Peringatan HUT ke-52 KORPRI dan Hari Kesehatan Nasional ke-59 tahun 2023 tingkat Kota Tegal dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, Jajaran Forkopimda Kota Tegal, Kepala OPD di lingkungan Kota Tegal, Camat dan Lurah se-Kota Tegal, Kepala SMA/SMK dan SMP Negeri Kota Tegal serta diikuti oleh peserta upacara yang terdiri dari anggota KORPRI Kota Tegal.
Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang memiliki peran penting dan strategis dalam membangun bangsa Indonesia merupakan salah satu wadah perekat dan pemersatu bangsa. Melalui KORPRI, ASN senantiasa berperan dengan meningkatkan kinerja, berkolaborasi dan bersinergi, serta menumbuhkan energi positif dalam setiap pelaksanaan tugas, kewajiban dan tanggung jawab yang diamanahkan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
"Untuk itu saya mengingatkan kembali tentang netralitas dimaksud karena orientasi KORPRI tetap tidak berubah yaitu untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta menjaga keutuhan NKRI, " ujar Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono yang bertindak sebagai Inspektur upacara pada Peringatan HUT ke-52 KORPRI dan Hari Kesehatan Nasional ke-59 tahun 2023 tingkat Kota Tegal.
Ia juga meminta kepada seluruh pengurus KORPRI dimanapun berada untuk terus menjaga anggotanya, agar tetap tegak lurus kepada negara, Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.
"Secara khusus, saya juga meminta keluarga besar KORPRI untuk terus menerus membentengi anggotanya dari intoleransi dan radikalisme, " ujar Prof. Dr. Zudan Arif.
Dedy Yon dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada anggota KORPRI di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal yang sejak tahun 2019 sampai tahun 2023 ini bergandengan tangan bersama dengannya selaku Wali Kota Tegal untuk bekerja cerdas menyukseskan program kerja Pemerintah Kota Tegal.
"Sungguh tepat kiranya kerja sama kita selama ini dituangkan dalam slogan HUT KORPRI Kota Tegal Tahun Ini, “Korpri Rahat, Korpri Hebat!” sebab memang demikian adanya yang saya rasakan, " ujar Dedy Yon.
Selain itu Dedy Yon juga menyampaikan bahwa Hari Kesehatan Nasional tahun ini menjadi momentum edukasi serta menumbuhkan partisipasi masyarakat agar berperan aktif dalam upaya kesehatan. Pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) harus dimulai dari diri sendiri, lingkungan keluarga dan lingkungan di manapun berada.
Usai upacara, Wali Kota Tegal didampingi Forkopimda menyerahkan penghargaan diantaranya penghargaan Satyalancana Karya Satya, piagam penghargaan kepada guru dan tenaga pendidikan dan pemberian hadiah lomba Olimpiade Guru Nasional (OGN). (Zaenal)