Kodim 0712 Tegal Bekerjasama dengan Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal Dalam Rangka Serbuan EKG

    Kodim 0712 Tegal Bekerjasama dengan Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal Dalam Rangka Serbuan EKG

    Tegal - Kodim 0712 Tegal bekerjasama dengan Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal melakukan serbuan Elektro Kardio Grafik (EKG) pada prajurit di jajaran Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal. Serbuan Elektro Kardio Grafik (EKG) dilakukan pada Kamis, (02/23).

    EKG adalah sigkronisasi aktivitas listrik jantung yang diterjemahkan menjadi grafik atau gelombang pada kertas. Hal ini membantu dokter menentukan masalah irama jantung seperti aritmia atau gangguan pada struktur jantung.

     Mayor Ckm drg. M. Farid Diantara, Sp. KG. Selaku Karumkit mengatakan bahwa serbuan EKG dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan prajurit di jajaran Kodim 0712/Tegal. Serbuan EKG dilaksanakan secara periodik dan bertahap untuk semua prajurit di Kodim 0712/Tegal. Serbuan EKG ini merupakan perintah dari Kapuskesad dan dilaksanakan setiap bulan oleh personil, Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal Akan melaksanakan setiap bulannya.

    Letkol Inf Charlie C.L. Sondakh, S.E., selaku Dandim 0712/Tegal melalui Pasi Pers Kodim Kapten Arm Tarsono mengucapkan terima kasih kepada Rumah Sakit TK. IV 04.07.01 Tegal atas pelaksanaan serbuan EKG. Kegiatan ini sangat membantu dalam memantau kondisi kesehatan personil Kodim 0712/Tegal agar dapat melaksanakan tugas dengan baik.

    Tahun lalu beberapa personil mengalami serangan jantung meskipun awalnya sehat, oleh karena itu, serbuan EKG sangat penting dilakukan untuk memantau kondisi kesehatan prajurit. (Pendimtegal).

    jateng
    M.Nursalim

    M.Nursalim

    Artikel Sebelumnya

    KPIK Cahaya Semesta Tuntut Pengelolaan Blok...

    Artikel Berikutnya

    Klenteng Tek Hay Kiong Kota Tegal Gelar...

    Berita terkait